24 Maret 2016

Samsung Galaxy S7, Handphone Penakluk Masa Depan

Saat pertama kali mendengar bahwa SAMSUNG akan kembali mengeluarkan jenis handphone baru, yang ada di pikiran saya hanya "Jangan bilang kalau itu SAMSUNG GALAXY S7..." And who knows? My guess was exactly right! 

Bagaimana bisa tebakanku benar? Jangan berpikir yang aneh-aneh dulu, jangan berpikir kalau saya punya sixth sence, apalagi kalau sampai berpikir "Ni anak pasti bapaknya kerjanya disana, jadi udah tau duluan..." No no no, cmon guys. Saya tau itu murni dari tebakan alam bawah sadar. Mungkin juga karena terpengaruh barang pribadi, seperti... handphone barangkali. 

And... one thing you must know is... YES, your guess is TRUE. Because of my handphone have similar type with SAMSUNG GALAXY S7, so that my guess can be exactly true. But, mine was so jadul you know ketinggalan jaman so so a long ago. Kalau gak salah inget, handphone (hp) saya dikeluarkan pada tahun 2012 lalu. Empat tingkat di bawah S7, Samsung Galaxy S3. Yah, so ketinggalan right? Maka dari itu saya jadi pengen dapat pengganti yang baru, yang dapat menerima saya apa adanya, mengerti keadaan saya, dan yang terpenting setia seperti si dia...
....
....
....
My lovely "Samsung Galaxy S3".

Eitssss... tapi jangan salah walaupun tuh hp ketinggalan tapi ketahanannya patut diacungin jempol. Terhitung dari tanggal dibelinya hp itu hingga saat ini bisa dibilang Samsung Galaxy S3 has no ending. TAK PERNAH ADA AKHIR. Tak terhitung lagi berapa kali saya pernah menjatuhkan hp tersebut (karena keteledoran yang patut disalahkan), tapi hp tersebut masih STRONG sama seperti saya melihatnya untuk pertama kali dulu. Mungkin karena itulah saya pertama kali merasakan jatuh cinta pada pandangan pertama padanya... #apaini #inibukangombal #inisungguhan

Seiring berjalannya waktu, siapa yang tahu kemana hati kita akan kembali berlabuh. Seperti halnya melihat sebuah berlian yang mengkilap, bening, dan begitu menggoda saya rasa saya telah melabuhkan hati pada keluaran terbaru Samsung Galaxy ini, SAMSUNG GALAXY S7. Saat pertama kali melihatnya lewat layar laptop (karena saya belum pernah melihat S7 secara langsung hiks), saya yakin SAMSUNG GALAXY S7 ini merupakan sebuah terobosan terbaik dan inovasi spektakuler dari Samsung. Mungkin jika sudah melihatnya secara langsung, saya yakin saya tidak akan pernah melepaskannya. NEVER. IN MILION WAYS.

Jangan bilang statement saya ini tidak berasalan, atau hanya sekadar ucapan pemanis dikala bosan. Saya akan memberikan review handphone SAMSUNG GALAXY S7 dengan beberapa alasan untuk membuktikan bahwa statement saya benarlah adanya. Jadi pastikan kamu bacanya sampe abis yaa.

1.Kameranya Nomor SATU


Dari dulu, produk Samsung sudah terkenal dengan kejernihan kamera yang ada. Banyak orang bilang kalau mau beli hp untuk lebih banyak berfoto di dalamnya lebih baik beli hp Samsung aja. Pada SAMSUNG GALAXY S7 pun begitu. Namun dengan spesifikasi yang luar biasa, Samsung memberikan kemampuan luar biasa dalam membidik sebuah gambar. Dengan kamera belakang 20.7 MP, Autofocus, OIS, dual-LED Flash dan kamera depan 8 MP tentu sudah terbayangkan betapa jernihnya gambar yang dapat diambil.

Tak hanya itu, SAMSUNG GALAXY S7 juga dilengkapi fitur-fitur keren yang saya yakin kita semua akan menyukainya, seperti berikut.
  • Revolutionary Focus : Dengan fitur ini kamu dapat mengambil gambar dengan fokus yang bagus walaupun objek tiba-tiba bergerak dan cahaya memudar.
  • Motion Panorama : Untuk pertama kalinya, berkat fitur ini kamu dapat membuat sebuah motion panorama yaitu sebuah gambar panorama yang dibuat dalam versi motion.
  • Motion Photo and Hyperlapse : Dengan motion photo, kamu dapat membuat foto dalam bentuk motion. Fitur hyperlapse juga dapat kamu gunakan dengan memanfaatkan teknologi baru yaitu vDIS: Video Digital Image Stabilization, hyperlapse yang kamu dapatkan akan semakin oke.
  • Spotlight, Selfie Flash, and Wide Selfie : Mau itu foto sendiri (selfie), foto ramean (groupie), foto sendiri di tempat yang gelap, foto ramean di tempat yang terang itu bisa semua kamu lakukan dengan memanfaatkan fitur ini. Jangan takut lagi selfie di tempat yang gelap, karena SAMSUNG GALAXY S7 memberikan fitur keren yaitu selfie flash. Dan... juga jangan risau lagi kalau lagi groupie kamunya kepotong alias gak masuk. Karena fitur Wide Selfie akan memberikan solusinya. Jadi kamu bakal keliatan kok walaupun berdirinya di belakang...
2. Designnya Keren dan Bodynya Slim

 Jika ditanya apa barang yang sering kamu pegang selain tangan pacarmu (kalau ada)? Pasti rata-rata dari kamu akan menjawab : handphone. Samsung mengetahui itu, dan telah merancang hp dengan teknologi terbaru dan tercanggih yang sangat cocok  untuk kamu pegang dan bawa kemanapun kamu pergi. Bodynya yang smooth dan solid akan membuatmu betah memegang SAMSUNG GALAXY S7 untuk waktu yang lama.

Ada satu lagi nih... SAMSUNG GALAXY S7 juga dilengkapi dengan fitur water and dust resistant. Dengan fitur ini kamu tidak perlu khawatir jikalau hpmu jatuh di tempat yang basah ataupun kotor, seperti kolam renang dan lumpur. Kamu tetap bisa menggunakannya setelah menjatuhkannya di tempat yang basah sekalipun. Bahkan, kamu juga bisa main games, foto selfie, ataupun menelpon di dalam kolam renang. Keren gak tuh?

3. Baterai Tahan Lama

 Dengan daya baterai yang mencapai 3000 mAh, kamu gak perlu takut lagi jikalau hpmu mati secara tiba-tiba. Karena dengan daya sebesar itu, SAMSUNG GALAXY S7 akan tahan seharian. Handphone ini juga dilengkapi dengan charger canggih (wireless charging) yang keren abis. Jika menggunakan hp yang lama harus menunggu berjam-jam, dengan SAMSUNG GALAXY S7 hanya membutuhkan waktu 90 menit saja agar baterai terisi penuh. Cepet banget ya...

4. Spesikasi Dalam LUAR BIASA Mantapnya

SAMSUNG GALAXY S7 memiliki spesifikasi dalam yang sungguh incredible alias luar biasa. Yaitu memiliki kapasitas RAM 4 GB dengan CPU 30 persen lebih cepat dari predecessor dan GPU 64 persen lebih cepat dari predecessor. Penyimpanan memori seperti micro SD sudah menggunakan teknologi slot memory, jadi kamu bisa membuka memori kapan saja. Handphone ini juga dilengkapi dual sim dengan letak sim 2 yang sama dengan memori.

Gimana? Pasti kamu menjadi tertarik setelah membaca semua kelebihan dari SAMSUNG GALAXY S7. Jadi pengen ya? Sama. Saya juga. Handphone ini memang dibandrol dengan harga yang cukup fantastis, karena memang sesuai dengan fitur-fitur keren yang ada di dalamnya. Saran dari saya mari kita sama-sama menabung dari sekarang supaya cukup uangnya untuk membeli hp keren ini. Yukk...

Buat kamu yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang SAMSUNG GALAXY S7 dapat menonton ulang event Unpacking Galaxy 2016 dengan mengklik video di bawah ini. Atau jika kamu ingin mengetahui update terbaru seputar handphone SAMSUNG GALAXY S7 dapat melihatnya disini.


Saya sih udah nonton acara ini dari awal sampe akhir. Reaksi saya saat memulai nonton acara ini adalah Gilaaaaa! dan Pecaaaaah! Awalnya saja peserta yang hadir sudah dibuat tercengang dengan video intro yang ditampilkan, tak terkecuali saya.

Namun ada satu hal menarik yang membuat saya ingin menjadi salah satu orang yang melihat langsung event disana. Yaitu seluruh hadirin disana menggunakan teknologi dahsyat yang pernah ada di abad ini, yaitu Samsung Gear 360 VR Camera. Dengan alat seperti kacamata itu, kamu bisa melihat kejadian di sekelilingmu secara keseluruhan alias 360 derajat. Jika dulu alat tersebut hanya ada pada mimpi seorang anak kecil, namun pada saat ini alat tersebut benar-benar ada. Serius, saya juga ingin mencobanya. Betapa beruntungnya mereka yang pernah memegang dan menggunakannya...


Pada SAMSUNG GALAXY S7, kita dapat melihat betapa banyaknya tantangan yang dahulu cuma mimpi untuk dipecahkan kini sudah ada solusinya dalam bentuk nyata. Yang dulunya tak mungkin untuk terjadi, sekarang sudah ada buktinya bahwa semua itu bisa saja terjadi. Semua usaha untuk meraih kesempatan yang terbentang luas telah dimanfaatkan oleh Samsung untuk menghasilkan sebuah produk yang luar biasa incredible, SAMSUNG GALAXY S7: Rethink what  a phone can do.

(*Tulisan ini diikusertakan dalam Samsung Galaxy S7 Blog Competition oleh idblognetwork.com)
#NextLevelS7 #NextLevelS7 #NextLevelS7

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kalau ada yang mau disampaikan tinggalkan comment ya ^^ Thank you :)